Sambal tomat termasuk sambal yang populer di Indonesia. Karena saking populernya itu, sambal tomat bahkan sering jadi sambal yang wajib ada di setiap warung lalapan di berbagai daerah di Indonesia. Sambat tomat cukup bersahabat di lidah orang yang kurang suka pedas.
Misalnya ketika kita menengok ke negara lain, misalnya masyarakat Eropa yang ingin merasakan sensasi pedas, namun tidak bisa membuat sambal dengan menggunakan cobek batu. Mereka kemudian memodifikasi sambal ulek menjadi saus sambal dan saus tomat yang dikemas ke dalam botol. Apalagi dengan tren saos tomat botol atau sachet yang lebih praktis, tetap saja pedasnya sambal tomat tidak mudah digantikan begitu saja dengan saos tomat. Meskipun sekarang sangat mudah untuk mendapatkan sambal instan, tapi sensasinya tetap beda dengan sambal cobek buatan sendiri. Lalu bagaimana cara untuk membuat sambal tomat yang segar?
Berikut serba sambal pusat membuat info tentang :
- Bahan-bahan
- 20 buah cabai rawit
- 1 buah tomat
- 7 buah cabai merah besar yang dibuang isinya
- 7 buah cabai merah keriting
- 3 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 1 sdt terasi
- Air perasan jeruk nipis
- Garam dan gula secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Langkah-langkah Membuat Sambal Tomat
Setelah bahan sudah tersedia semua, sekarang Anda bisa membuat sambal tomat ini. Sambal tomat cukup mudah dibuat di rumah karena bahan dan alatnya yang cukup sederhana. Bagaimana dengan cara membuatnya? Simak langkah berikut ini
- Pertama-tama goreng bahan-bahan seperti cabai rawit, cabai merah, cabai keriting, bawang putih, dan bawang merah. Menggorengnya tidak usah sampai matang betul, cukup beberapa saat sampai layu.
- Kalau Anda ingin memakai terasi, bakar terasi beberapa menit. Atau jika tidak pakai, maka lanjutkan proses berikutnya.
- Setelah bumbu selesai digoreng dan ditiriskan, siapkan cobek. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, dan tomat segar di dalam cobek lalu beri garam dan gula secukupnya.
- Cicipi rasanya hingga sambal yang Anda buat terasa sudah cukup enak dan menggugah selera.
- Tuangkan beberapa perasan air jeruk nipis ke dalamnya untuk mendapatkan sambal tomat yang lebih segar.
Itulah resep untuk membuat sambal tomat segar. Cara membuatnya sangat praktis, sehingga Anda bisa mencoba untuk mengkreasikannya sendiri sesuai selera.
Anda menyukai kuliner? Ingin membuka usaha sendiri? Silahkan bergabung bersama kami pada Franchise Serba Sambal Asli Sukoharjo. Harga Terjangkau dan pastikan investasi ditempat yang tepat.