Sambal cabai hijau khas Sumatera Barat juga dikenal dengan ‘sambal lado ijo’. Sambal ini menjadi ciri khas yang selalu ditemukan di rumah makan Padang. Rasanya memang tidak terlalu pedas, tapi cukup pas di lidah, apalagi kalau dihidangkan dengan lauk penuh santannya, misalnya daging rendang.
Uniknya, sambal lado hijau ini menjadi ‘menu gratis’ di setiap rumah makan Padang yang tersebar di berbagai penjuru Indoesia. Jika Anda ingin membuat sendiri sambal lado hijau untuk sajian sehari-hari, caranya cukup mudah. Yuk disimak – Serba Sambal Pusat merangkum resep berikut:
Bahan-bahan:
100 gram cabai hijau keriting
10 buah cabai hijau
5 tomat hijau (potong menjadi 2 bagian)
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
Ikan teri sesuai selera
Garam dan gula secukupnya
3 sendok makan minyak goreng
Air untuk merebus cabai
B.Cara membuat:
1.Potong-potong cabai hijau keriting dan buah tomat yang telah dicuci sampai bersih.
2.Kupas bawang merah dan bawang putih.
3.Panaskan air untuk merebus cabai hijau, buah tomat hijau, bawang merah, dan bawang putih hingga layu.
4.Angkat dan tiriskan, tapi sebelumnya pastikan warna cabai hijau sudah berubah dan teksturnya lebih lunak daripada saat mentah.
5.Campurkan semua bahan tersebut bersama dengan garam dan gula secukupnya sampai. setelah itu haluskan. Untuk menghaluskan bahan, bisa menggunakan cobek atau blender. Tapi biar lebih mantap, sebaiknya Anda pakai cobek saja.
6.Panaskan minyak, setelah itu masukkan cabai hijau halus, daun jeruk purut, dan ikan teri. Masukkan sambal dan tumis sampai harum. Masak selama kurang lebih 5 menit hingga semua bahan matang, setelah itu angkatlah.
7.Sambal lado ijo siap dihidangkan bersama ayam atau ikan goreng dan juga bersama pelengkap seperti sayur daun singkong.
Itulah resep membuat sambal lado hijau khas Minang yang bisa Anda coba sendiri di rumah. Jadi, untuk menikmati sambal lado hijau yang biasa Anda jumpai di rumah makan Padang, kini Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Selamat mencoba!
Jika Anda menyukai kuliner dan ingin membuka usaha kuliner, silahkan mengunjungi halaman Franchise Serba Sambal Asli Sukoharjo untuk informasi lebih lanjut.